Setelah berhasil menyabet
pulang penghargaan The Most Award selama E3 2013 pada bulan Juni 2013
yang lalu, tim pengembangan di Respawn Entertainment tampaknya tetap
bertekad untuk terus memperkenalkan dan memasarkan game Titanfall
unggulan terbarunya mendatang pada ajang pameran perdagangan industri
video game Gamescom di Cologne - Jerman.
Pada sela-sela konferensi pers Electronic
Arts di Cologne-Jerman, studionya tampak tengah memamerkan suatu demo
gameplay terbarunya, yang dimainkan secara langsung (live) pada
keberadaan aktual konsol Xbox One.
Dalam demo gameplay tersebut, para gamer
juga tampak serius berjuang dengan topangan kedua kakinya dan
menggunakan mesin raksasa dari permainan video game di salah satu peta
yang paling menarik di Titanfall.
Gameplay terbaru ini memungkinkan pemain
(gamer) untuk melihat kedua mekanisme penembak yang sebenarnya dan
elemen kisah dengan berbagai intrik yang akan mempengaruhi alur
permainan game sambil melancarkan aksi menuju pertempuran dahsyat hingga
titik darah penghabisan.
Menyambangi platform PC, Xbox One dan
Xbox 360, video game Titanfall terbaru ini dijadwalkan bakal segera
dirilis pada semester pertama tahun 2014 yang akan datang.
Sumber: BeritaTeknologi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar